prusyaria.wordpress.com

Wednesday, July 17, 2013

What's Your Talent, Who's Your Mentor?


Dalam diri tiap orang, Tuhan banyak memberikan bakat dan talenta. Tetapi dalam perjalanan waktu, bakat dan talenta ini ada yang menjelma menjadi keberhasilan, seperti bunga yang berhasil mekar. Atau ada juga yang, karena x factor (lingkungan, sosial, pendidikan, etc), bakat ini menjadi terpendam dan tidak termanfaatkan dengan baik.

Tetapi untuk setiap diri orang yang berbakat ini juga, Tuhan menciptakan pembimbingnya, mentornya. Orang yang memiliki jiwa untuk merubah menjadi lebih baik, memberikan pencerahan, inspirasi, motivasi, semangat, arahan, clue, meski tanpa ia harus disebut sebagai guru, suhu, master ataupun motivator. Ia terkadang menjelma sebagai sosok teman, sahabat, kekasih, suami / istri. Ia yang termotivasi untuk mengembangkan orang disekelilingnya tanpa harus harus dengan embel2 sebutan, apalagi bayaran, tanpa merasa perlu untuk dihormati, hanya cukup dihargai. Terkadang kita tidak pernah sadari ia ada, padahal ia dekat dengan kita.


Mengapa kita tidak pernah menyadarinya?
Banyak hal mengapa kita tidak pernah sadari, ketika ada orang yang begitu tulus untuk membuat perubahan pada diri kita karena ia melihat bakat yang begitu besar tertidur terlelap pada diri kita, Ia yang begitu termotivasi untuk menjadi pemantik, membuat percikan, agar banyak luar biasa tercipta dengan melepas belenggu yang ada.

Dalam banyak hal, itu karena ego.
Ego karena kita merasa lebih pintar, ego tidak mau merasa digurui, lebih berpengalaman, ataupun lebih senior.

Dalam banyak hal juga ini terjadi karena kekekeuhan kita  untuk menyatakan bahwa pendapat kita adalah benar, paling benar, karena guru kita mengajar demikian, tanpa sempat (pernah) menguji pendapat / masukan yang diterima.
Related Posts Plugin for Blogger, Wordpress ...

What's Your Talent, Who's Your Mentor?


Dalam diri tiap orang, Tuhan banyak memberikan bakat dan talenta. Tetapi dalam perjalanan waktu, bakat dan talenta ini ada yang menjelma menjadi keberhasilan, seperti bunga yang berhasil mekar. Atau ada juga yang, karena x factor (lingkungan, sosial, pendidikan, etc), bakat ini menjadi terpendam dan tidak termanfaatkan dengan baik.

Tetapi untuk setiap diri orang yang berbakat ini juga, Tuhan menciptakan pembimbingnya, mentornya. Orang yang memiliki jiwa untuk merubah menjadi lebih baik, memberikan pencerahan, inspirasi, motivasi, semangat, arahan, clue, meski tanpa ia harus disebut sebagai guru, suhu, master ataupun motivator. Ia terkadang menjelma sebagai sosok teman, sahabat, kekasih, suami / istri. Ia yang termotivasi untuk mengembangkan orang disekelilingnya tanpa harus harus dengan embel2 sebutan, apalagi bayaran, tanpa merasa perlu untuk dihormati, hanya cukup dihargai. Terkadang kita tidak pernah sadari ia ada, padahal ia dekat dengan kita.


Mengapa kita tidak pernah menyadarinya?
Banyak hal mengapa kita tidak pernah sadari, ketika ada orang yang begitu tulus untuk membuat perubahan pada diri kita karena ia melihat bakat yang begitu besar tertidur terlelap pada diri kita, Ia yang begitu termotivasi untuk menjadi pemantik, membuat percikan, agar banyak luar biasa tercipta dengan melepas belenggu yang ada.

Dalam banyak hal, itu karena ego.
Ego karena kita merasa lebih pintar, ego tidak mau merasa digurui, lebih berpengalaman, ataupun lebih senior.

Dalam banyak hal juga ini terjadi karena kekekeuhan kita  untuk menyatakan bahwa pendapat kita adalah benar, paling benar, karena guru kita mengajar demikian, tanpa sempat (pernah) menguji pendapat / masukan yang diterima.